Urban Farming di Halaman Belakang Kantor Kelurahan Bulu Lor

2023-03-30 0 comments bululor

Semarang, Kamis(30/03)-Lurah Bulu Lor melakukan pengecekan pada kebun urban farming yang ada di halaman belakang Kantor kelurahan Bulu Lor yang sudah mulai berbuah, salah satunya tanaman sacha inchi yang sudah terlihat buahnya. Sacha inchi (Plukenetia volubilis) dikenal sebagai kacang inka yang mana merupakan kacang yang berasal dari hutan tropis amazon. Beberapa Negara yang telah melakukan budidaya tanaman ini adalah China, Vietnam, Malaysia, Thailand, dan baru-baru ini di Indonesia. Buah dari tanaman sacha inchi memiliki bentuk bintang, di mana dalam satu bintang dapat menyimpan antara 4 – 5 butir biji. Buah muda berwarna hijau sedangkan buah yang sudah tua bewarna coklat kehitaman. Berbagai bagian dari tanaman ini dapat dimanfaatkan, daunnya mengandung antioksidan dan dapat dimakan sebagai sayur ataupun diolah sebagai teh. Biji buahnya memiliki kandungan asam lemak tidak jenuh dengan kadar pmega 3 mencapai 47%–51% dan omega 6 mencapai 34 %– 37%. Selain daun dan bijinya, minyak hasil ekstraksi biji sacha inchi memiliki berbagai manfaat baik untuk kosmetik sebagai pelembab dan pencerah kulit juga memiki berbagai manfaat untuk kesehatan seperti penurun kolesterol dan asam urat, peningkat kecerdasan, dapat mengurangi resiko jantung bengkak, resiko stroke, menurunkan aktifitas tumor, radang sendi dengkul, meningkatkan penglihatan (katarak), dan menurunkan rasa kesemutan. Banyaknya manfaat yang ada pada sacha inchi ini memotivasi lurah beserta staff kelurahan untuk ikut membudidayan tanaman ini.